#Masjid_Masjid_di_kabupaten_Bekasi
|
Bangunan bewarna hijau disebelah kanan foto adalah bangunan sekolah madrasah yang dikelola oleh masjid ini. |
Masjid
Jami' Nurul Hasanah Puri Cikarang Hijau pertama kali di posting di blog ini pada bulan Agustus 2012 yang lalu,
setelah empat tahun berlalu
sudah begitu banyak perubahan pada masjid ini. Bangunan Menara bundar bewarna
hijau kini tidak saja menjadi pelengkap bangunan masjid namun juga menjadi
penanda komplek perumahan tempat masjid ini berada. Ujung menaranya yang
semampai itu terlihat dari kejauhan menjulang diantara atap atap rumah
penduduk. Di komplek masjid ini juga sudah berdiri sekolah Islam, yang ditahun
2012 yang lalu masih dalam proses pembangunan. Bangunan Utama masjidnya juga sudah mengalami penambahan disekelilingnya.
Masjid Jami Nurul Hasanah berada di dalam komplek perumahan Puri Cikarang Indah, Cikarang Utara. Gerbang masuk menuju perumahan ini hanya beberapa meter menjelang gerbang stadion mini, pilar, cikarang utara. Dibangun oleh pengembang kawasan perumahan Puri Cikarang Hijau di lahan fasos/fasum perumahan tersebut. Masjid Nurul Hidayah selesai dibangun dan diresmikan pada tanggal 10 Agustus 2008 oleh Wakil Bupati Bekasi, HM. Darip Mulyana S.Sos, Msi.
|
Masjid Jami Nurul Hasanah dari arah Perumahan Grand Cikarang City |
|
Lebih Dekat |
|
Masjid Jami Nurul Hasanah tahun 2012 dan tahun 2016 |
|
Masjid Jami Nurul Hasanah tahun 2012 dan tahun 2016 |
|
Ujung Gapura dan ujung menara |
|
Menara, spanduk, Masjid dan odong odong |
|
Dari bawah menara, hasil jepretan jagoanku yg baru 3 tahun |
-----------ooo000ooo-----------
Baca juga Artikel Masjid Masjid Cikarang Utara Lain nya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
hindari komentar yang berbau SARA