Masjid Al-Ikhlas Cikarang Baru. (orriginal foto di IG @hendrajailani) |
Masjid Al Ikhlas merupakan salah
satu masjid pertama yang berdiri di perumahan Cikarang Baru – Kabupaten Bekasi.
Di tahun 1998-1999 masjid ini sudah eksis meski tak sebesar ukurannya saat ini.
Setelah melewati dua decade bangunan
masjid Al-Ikhlas kini berdiri megah dengan gaya baru yang sama sekali berbeda
dengan bentuk awal-nya. Masjid megah lengkap dengan kubah besar di atapnya,
dengan balutan warna hijau dan kuning sedangkan bangunan utamanya dibalut warna
cerah menyala.
Masjid AL
IKHLAS
Jl. Rusa IX Blok L No. 102 Cikarang Baru
Kabupaten Bekasi, Jawa Barat
Indonesia
Masjid Al-Ikhlas Cikarang Baru. (Orrginal foto di IG@hendrajailani) |
Masjid AL-Ikhlas berdiri di
tengah komplek perumahan Cikarang Baru di sektor Sertajaya masuk dalam
administrasi wilayah kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, propinsi Jawa
Barat. Bolehlah untuk disebut bahwa Masjid Al Ikhlas ini merupakan pelopor berdirinya
masjid di sektor Sertajaya.
Postingan ini merupakan
kelanjutan dari postingan kami tentang masjid yang sama di tahun 2012 yang
lalu. Klik disini
untuk membaca dan melihat foto foto Masjid
Al-Ikhlas Cikarang Baru sebelum renovasi.
------------------------------------------------------------------
🌎 gudang
informasi masjid di Nusantara dan mancanegara
------------------------------------------------------------------
Baca Juga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
hindari komentar yang berbau SARA