Minggu, 19 Juli 2020

Musholla Al-Ikhlas, Musholla Kecil di Jalur Lintas Pendakian Gunung Sanggabuana


Musholla AL-Ikhlas berdiri tepat di tepian jalur pendakian ke puncak Gunung Sanggabuana Karawang.
Musholla satu ini cukup special karena lokasinya yang justru terpencil dari pemukiman warga. Lokasinya berada di tepian jalur pendakian menuju ke puncak gunung Sanggabuana di Desa Mekarbuana, kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Berdiri megah dengan bahan bangunan serba alami, dengan dinding dan lantai kayu, mushola ini dibangun sebagai sebuah rumah panggung seperti kebanyakan rumah rumah penduduk setempat yang lantainya ditinggikan dari permukaan tanah dengan tiang tiang yang tidak terlalu tinggi.

Musholla Al-Ikhlas
Jalur Lintas Sanggabuana – Bakan Situ, Desa Mekarbuana
Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang
Jawa Barat 41362



Diantara gemericik suara air sungai kecil dengan air pegunungan yang begitu jernih alami di depan nya, di iringi suara suara jangkrik dan suara binatang lainnya, mushola ini tampil sendirian diantara rimbun pepohonan dan kebun pisang warga di sepanjang jalur pendakian dengan latar belakang bukit yang menjulang dibelakangnya.

Atap limas bersusun dua menjadi ciri khas bangunan musholla ini dengan satu kubah kecil dari logam ditempatkan dibagian puncaknya. Lokasi musholla ini beberapa meter dari pertigaan jalur pendakian ke gunung Sanggabuana dan jalur ke Wisata rohani Kebon Jambe, atau dari pos retribusi wisata yang berdiri ditengah pesawahan warga setempat.

Musholla Al-Ikhlas dari ketinggian.
Kami sudah tempatkan penanda dan nama serta beberapa foto di google map untuk musholla ini untuk memudahkan anda menemukannya, namun demikian sampai dengan artikel ini kami posting layanan street view belum tersedia di area ini.

So bila sedang melintas disini atau sedang merencanakan perjalanan ke Sanggabuana, ada tempat sholat asik di tepian jalur pendakiannya loh, jangan lupa dimasukkan dalam daftarnya ya.***

Musholla Al-Ikhlas.
Musholla Al-Ikhlas.

 ------------------------------------------------------------------
Follow & Like akun Instagram kami di @masjidinfo dan @masjidinfo.id
🌎 gudang informasi masjid di Nusantara dan mancanegara
------------------------------------------------------------------

Baca Juga


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

hindari komentar yang berbau SARA