#Masjid
masjid di Kabupaten Bekasi
Masjid Kecamatan Sukatani, Bersebelahan dengan Kantor Kecamatan Sukatani menghadap ke Lapangan Kecamatan. |
Masjid Nurul Huda Sukatani berada di
komplek Kantor Camat Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi. Merujuk pada papan
nama yang ada di depan masjid ini, Masjid Nurul Huda Sukatani ini dibangun oleh
Yayasan Amal Bakti Muslim Pancasila (YAMP). Merujuk kepada situs
YAMP masjid Nurul Huda di Sukatani ini merupakan satu dari 147 Masjid yang
dibangun oleh YAMP di wilayah provinsi Jawa Barat.
Masjid
Nurul Huda Sukatani
Komplek
Kantor Kecamatan Sukatani
Jl.
Kp. Gandu No.188 Desa Sukamulya
Kec.
Sukatani, Kab. Bekasi, Jawa Barat
Sama halnya dengan masjid masjid yang
dibangun oleh YAMP lainnya. Masjid Nurul Huda Sukatani ini juga dibangun dengan
arsitektur khas Indonesia berupa bangunan masjid dengan atap limas bersusun
tiga, tanpa Menara. Empat sokoguru berada ditengah ruangan masjid menopang struktur
atapnya.***
-------------------------------
Masjid di Sukatani Lainnya
Sayang bnget mesjid besar tp disaat ramadhan sepi tdk ada yg bangunin sahur kadang azdan aja sering terlambat dan tdk ada tadarusan kegiatan tdak ada,kalo lebaran idul fitri hari ke 2 aja sdh spi tdak ada takbir karna ada yg bilang dilarang karna berisik sngat disayangkan bangettt tolong hidupkan mesjid besar ini dan adakan kegiatan mengaji atau pngajian
BalasHapusMasyaallah ada sebab apakah....?
Hapus