Laman

Sabtu, 03 Juni 2017

Masjid Al-Barkah Pulokelapa

Masjid Al-Barkah Pulokelapa di bulan April 2014. 

Masjid Al-Barkah adalah masjid yang berada di Desa Pulokelapa, kecamatan Lemahabang, kabupaten Karawang. Masjid ini berada di tengah tengah desa Pulokelapa, ditepian ruas jalan menuju ke komplek pemakaman Syech Quro di Pulubata yang juga masih di dalam wilayah Desa Pulokelapa.

Masjid Al-Barkah Pulokelapa
Desa Pulokelapa, Kec. Lemahabang
Kabupaten Karawang, Jawa Barat 41383, Indonesia


Lokasi Masjid ini juga tidak jauh dari makam Raden Soemaredja yang lebih dikenal sebagai Ayah Dji’in. Beliau diketahui sebagai penemu makam Syech Quro. Gapura bertuliskan nama beliau dapat dilihat dari ruas jalan di depan masjid ini, terpaut jarak sekitar 150 meter atau bila berjalan kaki sekitar 2 menit.

Tidak ada informasi terkait kapan masjid ini pertama kali di bangun. satu plakat pembangunan diletakkan diatas pintu kamar mandi yang berada di sisi kiri halaman depan masjid, disebutkan tentang bantuan dari para donator dari Kuwait.

Ba'da Magrib di Masjid Al-Barkah Pulokelapa, April 2017.

Plakat tersebut mungkin menjelaskan tentang bantuan pembangunan fasiltas kamar mandi dan tempat wudhunya saja, mengingat bahwa plakat tersebut bertarik tahun 2015-2016, sedangkan di tahun 2014 bangunan masjid ini sudah berdiri seperti saat ini bahkan lengkap dengan pagar depannya, dan satu kamar mandi di halaman depannya.

pagar beton di depan masjid kini sudah di bongkar, mungkin untuk menyediakan sedikit lahan parkir kendaraan di halaman sempitnya. karena memang tanpa halaman itu agak sulit bagi Jemaah yang membawa kendaraan untuk parkir.

Masjid Al-Barkah dibangun dua lantai, ada dua tangga akses ke lantai dua diletakkan di sisi kiri dan kanan teras depan. Ukuran masjidnya tidak terlalu besar, memanjang timur-barat. tidak ada mihrab di dalam masjid ini, namun sisi depannya tempat imam memimpin sholat dibuat sedikit lebih tinggi. sebuah mimbar kecil ditempatkan juga diarea tersebut.***


Teras depan dan Pintu masuk ke masjid Al-Barkah Pulokelapa
Ngintip ke dalam
Di dalam Masjid Al-Barkah Pulokelapa. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

hindari komentar yang berbau SARA